Petingnya Peran Aktif PKK Dalam Memperkuat Ekonomi Keluarga

Pjs Bupati Kabupaten Agam, Prov Sumbar, Dr. Endrizal, SE, M.Si, meminta Anggota TP PKK daerah berlambang, ” Harimau Duduk ” itu, berperan penting dalam memperkuat ekonomi keluarga.

Padang Baru, MP

Bacaan Lainnya

Penjabat Sementara ( Pjs ) Bupati Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat ( Sumbar ),  Dr Endrizal, SE, M.Si mengatakan, dimasa penuh tantangan dewasa ini,  pentingnya peran PKK dalam memperkuat ekonomi keluarga.

Demikian dikatakan, Endrizal saat buka secara resmi kegiatan Bimbingan Teknis ( Bimtek ) Tim Penggerak ( TP )  PKK, daerah berlambang, “ Harimau Duduk ” itu, di Balairong Rumah Dinas Bupati Agam, Padang Baru, Lubuk Basung, Rabu ( 16 / 10 ).

Mantan Camat Ampek Angkek itu berharap, untuk dapat memaksimalkan potensi kelompok perempuan, dasawisma dan kader PKK dalam mengolah serta mengelola suatu produk, sehingga bernilai ekonomis dan dapat menambah penghasilan keluarga.

Menurutnya, salah satu potensi itu adalah dengan memanfaatkan lahan pekarangan dengan menanam berbagai tanaman diantaranya  Pepaya.

Dijelaskan Endrizal, Pepaya merupakan tanaman yang mudah dibudidayakan dan memiliki nilai ekonomis tinggi, serta diminati orang banyak, karena Pepaya memiliki multi manfaat, baik untuk kesehatan maupun perekonomian keluarga.

“ Dengan menanam pepaya, kita tidak hanya membantu mencukupi kebutuhan pangan sendiri, tapi juga dapat menjual hasilnya untuk menambah penghasilan keluarga,” tuturnya.

Dipaparkan Endrizal,  hal itu sejalan dengan program Pemkab Agam, dalam memanfaatkan Sumber Daya Alam ( SDA ) secara maksimal dan berkelanjutan.

Diharapkan, agar seluruh Anggota TP PKK Agam, mengambil peran aktif dalam menyukseskan  program itu serta  menularkannya kepada masyarakat.

“ Bila program menanam Pepaya ini bisa diaplikasikan seluruh Anggota TP PKK  Agam dengan baik dan maksimal, maka ke depan, Insyaallah, angka kemiskinan akan berkurang dan perekonomian ‘ Rang Agam ’  diyakini bakal meningkat,” tutup, Endrizal. ( MP. 1 )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *