Bupati Agam, Prov Sumbar, Dr. H. Andri Warman, S, Sos, MM, melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Serba Guna SMPN 1 Ampek Angkek, Senin ( 5 / 2 ).
Ampek Angkek, MP
Ketua Komite SMPN 1 Ampek Angkek, Kabupaten Agam, Prov Sumbar, M Fadli, mengatakan, guna sarana dan rasarana pendidikan, salah satu SMP vaforit di daerah berlambang, “ Harimau Duduk ”, itu, membangun gedung serba guna guna.
Demikian dikatakannya, menjawab, mediapembangunan.com, ketika dihubungi per terlepon selularnya, Senin ( 5 / 2 ).
Lebih jauh dijelaskan M Fadli, pembangunan gedung serba guna mendapat suportdan dukungan penuh dari ikatan Alumni serta wali murid.
Menurutnya, gedung dibangun dengan ukuran 27 × 15 meter, dengan tinggi 8 meter, diperkirakan pembangunan akan menelan biaya sekitar, Rp.1,3 miliar ”, tuturnya.
Dijelaskan, M Fadli, saat ini komite sekolah menjalin hubungan dengan para alumni, wali murid dan majelis guru guna menyukseskan pembangunan gedung serbaguna.
Lanjutnya, hal itu adalah merupakan masukan dari Alumni, jika semua telah bersatudiyakin dana untuk pembangunan gedung bisa dicari dan didapat.
Terpisah, Bupati Agam, Dr H Andri Warman yang akrab disapa “ AWR ”, menyebutkan, gedung serba guna yang dibangun itu jela bermamfaat dalam meningkatkan mutu pembelajaran di SMPN 1 Ampek Angkek.
“ AWR ”, menegaskan, jika gedung sudah selesai dibangun, bisa dijadikan sebagai salah satu sara dan prasarana pendukung dalam proses belajar mengajar di sekolah itu.
“ Guna mencari dana setidaknya ada tiga opsi donasi yang dilakukan, yaitu, Alumni, Anggota DPRD, via dana Pokirnya dan terakhir wali murid ”, tuturnya.
Lanjut, “ AWR ”, jika ketiga unsur itu menyumbang, diyakininya gedung itu akan cepat selesai dan bisa segera dimanfaatkan.
Bupati yang Ketua DPD PAN Agam,pada kesempatan itu didapuk melakukan peletakan batu pertama tanda telah dimulainya p embangunan Gedung Serba Guna SMPN 1 Ampek Angkek. ( MP. 1 )